Thursday 26 May 2016

Assalamualaikum wr wb


Salam Lestari

     Mendaki gunung adalah kombinasi olahraga dan kegiatan rekreasi untuk mengatasi tantangan dan bahaya pada lereng dan jurang untuk mendapatkan pemandangan yang indah dari puncaknya walaupun harus melewati kesulitan ataupun memanjat tebing menjelang puncaknya. 
Mendaki itu hal yang menyenangkan bukan? apalagi mendaki bersama teman, saudara ataupun keluarga

    Oh.. ya buat kalian yang sudah mendaki kesana kesini tetapi belum mencoba pendakian G. Sumbing pasti merasa rugi. Oleh karena itu cobalah mendaki gunung Sumbing sampai puncaknya ,Hahaha...
Saya akan memberitahu pendakian G.Sumbing via Butuh,Kaliangkrik, Kab. Magelang. Perjalanan dari alun-alun kota Magelang menuju ke Basecamp pendakian via Butuh dapat ditempuh dalam waktu sekitar 2-2,5 Jam. Pemandangan yang ditawarkan jalur pendakian via Butuhpun tidak kalah indah dengan jalur pendakian lainnya. Perjalanan dari basecamp menuju ke pos 4 dapat kita tempuh dalam waktu 5 - 7  jam. Jika para pendaki ingin mendirikan tenda atau dome saya sarankan di pos 4 karena dari situ pemandangannya sudah bagus dan jarak menuju ke puncak sekitar 1 jam. Ciri yang paling menonjol dari pos 4 via Butuh yaitu adanya satu pohon yang tumbuh di pos tersebut, penduduk menamainya sebagai pohon tunggal.

  Buat para pendaki sebaiknya mengisi air setelah pos 2 disungai atau di pos 3 karena di pos 4 tidak ada sumber air. Berikut beberapa foto pemandangan pendakian G. Sumbing via Butuh ,Kaliangkrik


                       
 








           Pohon tunggal yang terletak di pos 4




 Pemandangan Sunrise dari pos 4









   Nah artikel tersebut semoga bisa bermanfaat bagi para pendaki maupun yang bukan pendaki ,hahah...

Sekian, wassalamualaikum wr wb

No comments:

Post a Comment